PDIP dan PPP Berkoalisi pada Empat Kabupaten/Kota di Riau Pada Pilkada 2020

SAHABAT RIAU. COM. Hendriko NK, Wakil Ketua Tim Penjaringan Pilkada DPD PDI Perjuangan Riau menyatakan bahwa, PDIP akan berkoalisi bersama PPP di empat kabupaten/kota dari sembilan yang akan melaksankan Pilkada pada tahun 2020. Keempat Daerah itu adalah Kabupaten Pelalawan, Rokan Hilir, Meranti dan Kota Dumai. 

Hendriko menambahkan bahwa koalisi ini sangat diyakini akan memenangkan pertarungan pada Pilkada serentak yang dilaksanakan pada Desember mendatang. Calon yang dimunculkan dari kedua partai untuk keempat Kabupaten/Kota adalah tokoh-tokoh yang sudah dikenal dan teruji ditengah-tengah masyarakatnya masing-masing. Ada Tokoh Politisi, Birokrat, Akademisi dan Pengusaha, mereka adalah orang-orang sukses yang sudah layak memimpin di daerahnya masing-masing, ungkap Riko bersemangat. 
Menyangkut siapa-siapa saja pasangan tersebut, Riko masih merahasiakannya. Saya harus menunggu keputusan resmi partai, insyallah dalam waktu dekat DPP akan mengumumkan pasangan tersebut, Riko juga menamai koalisi ini dengan “Koalisi Ploeit’. 
#adm

About SahabatRiau

PDIP dan PPP Berkoalisi pada Empat Kabupaten/Kota di Riau Pada Pilkada 2020 PDIP dan PPP Berkoalisi pada Empat Kabupaten/Kota di Riau Pada Pilkada
2020 Reviewed by SahabatRiau on Juli 10, 2020 Rating: 5

0 Comments:

Posting Komentar