SEMPENA HARLAH PMII ke - 61 TAHUN

Putra Rahmi
0

Dalam rangka Peringatan Hari Lahir (HARLAH) Pergerakan Mahasiswa  Islam Indonesia (PMII), Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa  Islam Indonesia Kota Dumai (PC PMII KOTA DUMAI) Melaksanakan Webinar Nasional dan doa bersama untuk keselamatan Negeri .

Ada beberapa kegiatan yang telah kita siapkan sempena peringatan hari lahir Pergerakan mahasiswa Islam Indonesia (HARLAH PMII) salah satunya Webinar Nasional dan doa bersama Dengan tema "mengembalikan peran PMII dalam membangun semangat keislaman dan ke Indonesian" dalam pelaksanakan Webinar Nasional kali ini PMII kota Dumai menghadirkan beberapa tokoh sekaligus sebagai pembicara yaitu

 Akademisi kota Dumai sekaligus Mabinda PKC PMII Riau Kepri (Majelis pembina daerah) Dr. H. Muhamad Rizal Akbar, S.Si, M.Phil. Selaku Pembicara Utama Dan juga Aktivis mahasiswa kota Dumai yang saat ini menjabat sebagai Wabendum PKC PMII Riau Kepri (Wakil bendahara umum) M.Afdholludin Al Anshori serta Sahabat Rizky Ramadhani selaku Ketua cabang PMII Kota Dumai.
Kegiatan ini di Mulai dari jam 16:00 WIB hingga berbuka Puasa.


Selain dari Webinar nasional dan juga doa bersama untuk keselamatan negeri. 
PMII kota Dumai melaksanakan sholat Maghrib berjamaah sekaligus melaksanakan doa bersama sebelum melakukan pemotongan tumpeng.

Menurut ketua umum PC PMII kota Dumai yang akrab disapa sahabat Rizki, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian dan kecintaan PC PMII kota Dumai terhadap agama dan bangsa serta menjadikan peringatan harlah PMII ini momen untuk berbagi ilmu dan Kebahagiaan bersama kader dan anggota PMII baik itu di daerah maupun luar daerah kota Dumai.

April Bustomi juga menambahkan selaku panitia pelaksana kegiatan "Organisasi yang bersanadkan Islam ahlussunah walljamaah yaitu PMII yang lahir pada 17 April 1960 yang mana saat ini sudah berusia 61 tahun dan harapannya dengan umur yang cukup tua ini PMII  bisa memberikan langsung sumbangsih dan kontribusi positif kepada kader dan juga  masyarakat tutupnya.


Ptrhmi~

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)